Regalia News – Pemerintah Kota Tanjungpinang melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) terus memperluas layanan internet gratis bagi masyarakat.
Hingga akhir 2025, sebanyak 46 titik WiFi publik telah aktif di berbagai lokasi strategis di empat kecamatan se-Kota Tanjungpinang.
Kepala Diskominfo Tanjungpinang, Teguh Susanto, menjelaskan bahwa penyediaan WiFi publik merupakan bagian dari komitmen pemerintah daerah dalam mendukung literasi digital dan pemerataan akses informasi.
“Dengan adanya fasilitas ini, warga dapat lebih mudah mengakses informasi, layanan publik, serta mengembangkan diri melalui internet,” ujarnya pada Jumat (31/10/2025).
Lebih lanjut, Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Diskominfo, Susilo, menambahkan bahwa jaringan WiFi publik tersebar di berbagai fasilitas umum.
Sebaran tersebut mencakup area perkantoran kelurahan, taman kota, gedung pelayanan publik, serta fasilitas lain yang mudah dijangkau masyarakat.
Secara rinci, terdapat 9 titik di Kecamatan Bukit Bestari, 9 titik di Tanjungpinang Barat, 16 titik di Tanjungpinang Timur, dan 12 titik di Tanjungpinang Kota.
Pemerintah Kota Tanjungpinang mendorong masyarakat untuk memanfaatkan fasilitas WiFi publik ini secara positif, antara lain untuk kegiatan belajar, meningkatkan kemampuan digital, atau mengakses layanan publik secara daring.
Langkah ini diharapkan tidak hanya mempermudah akses informasi, tetapi juga mendorong terwujudnya Tanjungpinang sebagai kota cerdas dan berdaya saing digital.
Dengan semakin meluasnya jaringan WiFi publik, Pemkot menegaskan bahwa upaya ini menjadi bagian dari strategi jangka panjang dalam pembangunan digital dan literasi teknologi di seluruh lapisan masyarakat.
Teguh menambahkan, “Kami berharap fasilitas ini bisa dimanfaatkan secara maksimal sehingga seluruh warga merasakan manfaatnya, terutama dalam mendukung kegiatan belajar dan produktivitas sehari-hari.”
Sumber : Diskominfo