Regalia News – Bidang Profesi dan Pengamanan (Bidpropam) Polda Bengkulu melaksanakan kegiatan pengecekan dan pengawasan pelayanan di Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polda Bengkulu 2 yang berlokasi di Jalan Danau, Kota Bengkulu, Kamis (13/11/2025).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pengawasan internal guna memastikan seluruh pelayanan berjalan sesuai dengan ketentuan dan standar yang telah ditetapkan.
Pengawasan dipimpin langsung oleh Kanit Opsnal Subbidpaminal Bidpropam Polda Bengkulu, IPTU Jadi Ate Ginting, didampingi empat personel lainnya.
Dalam kegiatan tersebut, tim melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap berbagai aspek krusial dalam penyelenggaraan pelayanan gizi.
Beberapa aspek yang menjadi fokus pemeriksaan meliputi standar gizi makanan, perencanaan dan kesesuaian menu, keamanan pangan (food security), proses pengemasan, hingga sistem pengangkutan makanan menggunakan kendaraan distribusi.
Seluruh tahapan diperiksa untuk memastikan makanan yang disalurkan tetap higienis, aman, dan layak konsumsi hingga diterima oleh para penerima manfaat.
IPTU Jadi Ate Ginting menyampaikan bahwa pengawasan ini bertujuan menjamin kualitas pelayanan SPPG sekaligus memastikan Program Makan Bergizi (MBG) Polri berjalan optimal.
“Pengawasan ini penting untuk memastikan seluruh proses, mulai dari pengolahan hingga distribusi, sesuai standar dan tidak menimbulkan risiko bagi penerima manfaat,” ujarnya.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, pelayanan di SPPG Polda Bengkulu 2 dinyatakan berjalan dengan baik dan telah memenuhi seluruh ketentuan yang berlaku.
Program MBG Polri juga tersalurkan secara lancar kepada 1.497 penerima manfaat yang berasal dari tiga sekolah, yakni SDIT Al Yasiir sebanyak 181 paket, SDN 67 sebanyak 596 paket, dan SMPN 21 sebanyak 720 paket.
Melalui kegiatan ini, Bidpropam Polda Bengkulu menegaskan komitmennya dalam menjaga profesionalisme, transparansi, dan akuntabilitas pelayanan publik, khususnya dalam penyaluran makanan bergizi.
Upaya tersebut diharapkan dapat mendukung pemenuhan gizi masyarakat serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi Polri.
Sumber : Polda Bengkulu