76.64 F
Indonesia
Juli 4, 2025
http://regalianews.com

Bea Cukai Fasilitasi Ekspor Perdana 6.499 Ton CPO ke India dari Pelabuhan Krueng Geukueh

Bea Cukai memfasilitasi ekspor perdana crude palm oil (CPO) milik PT Agro Murni sebanyak 6.499.905 kilogram atau sekitar 6.499 ton ke Kakinada, India, pada Minggu (22/6).
Bea Cukai memfasilitasi ekspor perdana crude palm oil (CPO) milik PT Agro Murni sebanyak 6.499.905 kilogram atau sekitar 6.499 ton ke Kakinada, India, pada Minggu (22/6).

Regalia News – Bea Cukai memfasilitasi ekspor perdana crude palm oil (CPO) milik PT Agro Murni sebanyak 6.499.905 kilogram atau sekitar 6.499 ton ke Kakinada, India, pada Minggu (22/6). Ekspor dilakukan melalui Pelabuhan Krueng Geukueh, Aceh Utara, menggunakan kapal MT HAI XIANG 19 VOY. 2506.

PT Agro Murni merupakan Pengusaha di Pusat Logistik Berikat (PDPLB) PT Aceh Makmur Bersama, yang telah memperoleh fasilitas dari Kanwil Bea Cukai Aceh sejak September 2024. Fasilitas ini dimanfaatkan untuk mendukung efisiensi logistik dan memperkuat daya saing ekspor CPO secara langsung dari Aceh.

“Fasilitas PLB adalah bentuk nyata dukungan Bea Cukai dalam mendorong kelancaran distribusi, penimbunan, dan ekspor barang strategis nasional seperti CPO,” ujar Sofyan, Kepala Seksi Perizinan dan Fasilitas I Kanwil Bea Cukai Aceh.

Ekspor perdana ini juga berkontribusi terhadap penerimaan negara dengan potensi bea keluar dan pungutan ekspor sekitar Rp14,55 miliar.

Tak hanya berdampak fiskal, kehadiran PDPLB di Aceh juga memberikan efek berganda bagi perekonomian lokal, termasuk penyerapan tenaga kerja, penguatan rantai pasok CPO dari Aceh dan Sumatera Utara, serta optimalisasi Pelabuhan Krueng Geukueh sebagai gerbang ekspor.

“Ini bukti nyata sinergi antara dunia usaha dan Bea Cukai dalam menciptakan ekosistem industri yang sehat dan kompetitif,” kata Muparrih, Kepala Seksi Bimbingan Kepatuhan dan Humas Kanwil Bea Cukai Aceh. Ia mendorong lebih banyak pelaku usaha untuk memanfaatkan fasilitas TPB seperti kawasan berikat, gudang berikat, dan PLB di wilayah Aceh.

Sebagai bentuk pengawasan, ekspor PT Agro Murni ini diawasi langsung oleh Bea Cukai Lhokseumawe, sejalan dengan peran Bea Cukai sebagai fasilitator perdagangan, asistensi industri, dan pengumpul penerimaan negara.

Editor:Abdullah

Sumber:Admin Web Bea dan Cukai

Related posts

Leave a Comment

http://regalianews.com

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More