Regalia News – Satgas Pangan Polda Kalimantan Selatan menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) Polisi untuk Masyarakat pada Jumat (14/11/2024) di halaman Ditreskrimsus Polda Kalsel.
Kegiatan yang berlangsung pukul 07.00–10.00 WITA ini bertujuan meringankan beban ekonomi warga dengan menyediakan kebutuhan pokok berkualitas dengan harga terjangkau.
Dalam GPM tersebut, Satgas Pangan menyediakan 16 ton beras SPHP dengan harga Rp56.500 per sak 5 kg, serta 600 liter Minyakita.
Berbagai komoditas lain juga dijual dengan harga murah, di antaranya 300 kg gula Maniskita, 240 liter minyak goreng Alif, 100 kg beras Setra Ramos, dan 100 kg beras Punokawan. Kegiatan ini digelar bekerja sama dengan Bulog.
Dirreskrimsus Polda Kalsel Kombes Pol M. Gafur Aditya H. Siregar melalui Kabag Binopsnal AKBP Suprapto menyampaikan bahwa program ini mendukung Ketahanan Pangan Presiden RI.
Ia menjelaskan, GPM yang digelar secara berkala bertujuan menstabilkan harga beras, menjaga inflasi, dan memastikan ketersediaan pangan bagi masyarakat.
GPM mendapat sambutan antusias dari warga yang memanfaatkan kesempatan memperoleh bahan pokok dengan harga lebih stabil dibandingkan pasar. Program ini diharapkan dapat menjaga daya beli masyarakat di tengah fluktuasi harga.
Kegiatan ini menjadi bentuk komitmen dan kepedulian Polda Kalsel terhadap kesejahteraan serta ketahanan pangan masyarakat, sekaligus mempererat hubungan antara Polri dan warga.